Ekspor Komoditi Hasil Perikanan Semakin Menambah Daftar Komoditi dari Nunukan

NUNUKAN – Bupati Nunukan Hj Asmin Laura Hafid, yang diwakili oleh Kepala Dinas Perdagangan Kabupaten Nunukan Ir. H. Dian Kusumanto menghadiri Launching Ekspor Perdana Komoditi Perikanan yang diselenggarakan di Kantor Pelabuhan Perikanan SKPT Sebatik, Sei Pancang.

Selain Kadis Perdagangan, dari Pemkab Nunukan juga tampak hadir Kadis Perikanan Suhadi, S.Hut.,M.Sc, dan Camat Sebatik Utara H. Zulkifli. Dari jajaran Bea Cukai tampak hadir Kakanwil DJBC Kalbagtim Rusman Hadi, Kepala Kantor Bea Cukai Nunukan M. Solafudin, Kepala Kantor Bea Cukai Tarakan Minhajuddin, serta segenap Kepala Bidang dan Kepala Seksi di lingkungan Kanwil DJBC Kalbagtim.

Selain itu juga turut hadir Kepala Pelabuhan Perikanan SKPT Sebatik Iswandi Rachman, dan Kepala Stasiun SPDKP Tarakan Akhmadon, BKIPM Tarakan Jonison.

Kepala Dinas Perdagangan Kabupaten Nunukan Ir. H. Dian Kusumanto, pemerintah kabupaten Nunukan sangat mendukung jika ada pihak swasta yang akhirnya berani membuat terobosan dengan melakukan ekspor hasil perikanan dari wilayah Sebatik.

Baca Juga :  1.500 Paket Sembako untuk Honorer dan Dhuafa di Nunukan

Meskipun skalanya belum terlalu besar, tapi Bupati optimis ekspor perdana kali ini bisa menjadi pembuka jalan bagi pengusaha – pengusaha yang lain untuk mengikutinya.

Ini menunjukkan bahwa selain transaksinya menjadi lebih jelas dan menguntungkan, ekspor yang dilakukan secara resmi akan membuat terhindar dari kemungkinan melanggar aturan keimigrasian di negara lain.

“Jika kita melakukan ekspor secara resmi akan memberikan pemasukan bagi negara dalam bentuk pajak yang sangat berguna dalam membiayai pembangunan,” kata H. Dian Kusumanto, Kamis (4/3/2021).

H. Dian Kusumanto yang mewakili Bupati Laura mengatakan dia atas nama Pemerintah Kabupaten Nunukan mengucapkan selamat atas launching ekspor perdana komoditi hasil perikanan kali ini.

Baca Juga :  Pendaftaran CPNS dan PPPK, BKPSDM Nunukan Tunggu Pengesahan Pusat 

Menurutnya, ekspor komoditi hasil perikanan kali ini semakin menambah daftar komoditi dari Nunukan yang berhasil menembus pasar luar negeri. sebelumnya, komoditi rumput laut telah berhasil di ekspor hingga ke negara china dan korea selatan.

Demikian juga dengan CPO dan bungkil kelapa sawit juga sudah diekspor ke beberapa negara, pemerintah berharap komoditi – komoditi yang lain juga bisa menyusul untuk go internasional. (*)

Reporter: Darmawan

Editor: Ramli

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *