Akan Hadiri Munas, KBPP Polri Silaturahmi dengan Kapolda

TANJUNG SELOR – Keluarga Besar Putra Putri (KBPP) Polri datang bersilaturahmi dengan Kapolda Kaltara, Irjen Pol. Drs. Bambang Kristyono M.Hum. Perwakilan KBPP Polri ini disambut hangat oleh Kapolda Kaltara yang didampingi Wakapolda Brigjen Pol. Erwin Zadma dan Kabid Humas Kombes Pol. Budi Rachmat SIK di ruangan kerja beliau.

Selain silaturahmi dengan Kapolda, KBPP Polri membahas rencana acara Musyawarah Nasional (Munas) KBPP Polri di Jakarta. KBPP Polri sendiri merupakan organisasi yang mempunyai hubungan kesejarahan dengan Polri.

Baca Juga :  Reforma Agraria Upaya Tuntaskan Tumpang Tindih Lahan di Bulungan

Dalam sambutannya, Kapolda berpesan untuk menjaga tali silaturahmi yang sudah terjalin baik dan erat. Kapolda juga memberi atensi khusus dan memberi kesempatan untuk Putra Putri Anggota Polri guna menjadi anggota Korps Bhayangkara kelak.

“Akan tetapi harus dibekali dengan kemampuan yang mempuni, dan persiapan yang matang sebelumnya,” tutup Kapolda.(*)

 

Baca Juga :  Sinergi Reforma Agraria di Bulungan Fokus Penataan Aset

Sumber: Bid Humas Polda Kaltara

Editor: M. Yanudin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *