DPRD Bulungan Usulkan Pengangkatan Bupati dan Wakil Bupati Bulungan Terpilih Ke Pemprov Kaltara untuk Dilantik

TANJUNG SELOR – DPRD Kabupaten Bulungan melaksanakan pengumuman usulan pengesahan pengangkatan calon Bupati dan Wakil Bupati Bulungan masa jabatan 2021-2024, yakni Syarwani dan Ingkong Ala.

Dalam sidang paripurna ini dihadiri oleh Bupati Bulungan terpilih, Syarwani kemudian perwakilan Pemkab Bulungan yakni Sekda Bulungan, Syafril.

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
1590 votes

“Hari ini sudah kita umumkan pengusulan pengangkatan Bupati dan Wakil Bupati Bulungan terpilih. Setelah ditandatangani hari ini kita serahkan kepada Gubernur Kaltara,” ungkap Wakil Ketua I DPRD Bulungan, Aluh Berlian kepada benuanta.co.id, Rabu 27 Januari 2021.

Baca Juga :  Eksekusi Putusan Erick Hendrawan Menunggu Hasil Koreksi Bawaslu RI

Secara aturan untuk pemerintahan tingkat 2 penyerahan berkas hasil sidang diberikan kepada Pemprov Kaltara, selanjutnya dibuatkan Surat Keterangan (SK). Aluh Berlian mengatakan, masa berakhir jabatan Bupati Bulungan periode 2016-2021, almarhum Sudjati dan Ingkong Ala pada tanggal 17 Februari 2021.

“Berakhir 17 Februari 2021, terkait tanggal pelantikan kita belum tahu. Karena pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur dulu, baru Gubernur terpilih yang melantik Bupati dan Wakil Bupati Bulungan terpilih,” sebutnya.

Dirinya berharap pelantikan dilakukan secepatnya, pasalnya di tanggal 17 Februari jangan sampai terjadi kekosongan kursi kepemimpinan. “Karena bisa repot kalau kosong harus menunjuk Plt lagi,” bebernya.

Baca Juga :  Anies-Muhaimin Hadir di MK untuk Ikuti Sidang PHPU Pilpres

Aluh Berlian mengatensi Bupati dan Wabup Bulungan terpilih supaya merealisasikan semua visi misi selama menjabat. Hanya saja dirinya paham waktu singkat 3 tahun 8 bulan menjabat tidak mudah untuk menerapkannya.

“Ini tidak semudah membalikkan telapak tangan, karena semua butuh proses. Komitmen yang diperlukan dan kita akan selalu mengawalnya,” jelasnya.

“Agenda strategis pasti ada, yang kita minta ini pembenahan infrastruktur seperti jalan dan jembatan,” sambungnya.

Sementara itu Sekretaris Daerah Kabupaten Bulungan, Syafril mengatakan untuk pelantikannya Pemkab Bulungan hanya menunggu undangan dari Pemprov Kaltara. Pasalnya yang melakukan pelantikan itu Gubernur Kaltara.

Baca Juga :  Timnas AMIN Duga Terdapat Kecurangan yang Dilakukan Prabowo-Gibran

“Kita sudah rapat di Provinsi di biro hukum, kita ditingkat 2 hanya menunggu undangan Pemprov yang menyiapkan dan ini pun terbatas,” ucapnya.

Terkait penyesuaian program kerja Bupati dan Wabup Bulungan terpilih, pihaknya sudah melaksanakan rapat. Sebelumnya menggunakan Sistem Informasi Manajemen Daerah (SIMDA) kini beralih ke sistem baru yaitu Sistem Informasi Pembangunan Daerah (SIPD). “Sekarang kita beralih ke SIPD soal keuangan,” pungkasnya. (*)

Reporter: Heri Muliadi
Editor : M. Yanudin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *