Beri Motivasi Petani Di Wilayah, Babinsa Koramil 0907/04 Tarut Lakukan Pendampingan

TARAKAN – Mendukung program pemerintah dalam bidang ketahanan pangan terus dilakukan Babinsa Jajaran Kodim 0907/Trk dengan melaksanakan pendampingan kepada para petani di wilayah binaan, Jumat (22/1/2021).

Seperti dilakukan Babinsa Koramil 0907/04 Tarakan Utara, Koptu Simanjuntak yang terlihat ikut membantu perawatan tanaman cabai dan daun bawang dilahan seluas 1 Hektar milik warga RT.21 Kelurahan Juata Permai Kecamatan Tarakan Utara.

“Kegiatan pendampingan ini adalah sebagai upaya memotivasi para petani supaya lebih giat lagi mengolah lahan. Serta untuk mensukseskan program ketahanan pangan nasional, khususnya di wilayah Koramil Tarakan Utara,” ujar Babinsa Koramil 0907/04 Tarakan Utara, Koptu Simanjuntak kepada benuanta.co.id.

Baca Juga :  Jalin Ukhuwah Islamiyah, Komunitas Asik akan Gelar Baksos

Menurutnya, masa pandemi juga belum diketahui akan berlangsung sampai kapan. Oleh karena itu, dalam kondisi seperti itu butuh ketersediaan stok pangan yang cukup.

“Mengingat begitu besar kebutuhan cabai yang dikonsumsi masyarakat,dengan pendampingan ini ia berharap para petani bisa meningkatkan hasil produksi cabai dengan rutin melakukan pemantauan, perawatan secara optimal agar tanaman tumbuh normal dan menuai hasil yang memuaskan. ini bisa menjadi peluang bagi petani untuk lebih aktif lagi memanfaatkan lahan, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraannya,” pungkasnya.(*)

Baca Juga :  Ini Saran Ombudsman Koreksi Layanan Mudik di Pelabuhan Malundung Tarakan

Reporter : Yogi Wibawa

Editor : Ramli

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *