Banjir di Sembakung Nunukan, Yayasan BUMN Salurkan Bantuan Sembako dan APD

TARAKAN – Mendapat tugas dari Kementerian Badan Usaha Milik Negara Republik Indonesia (BUMN-RI), Yayasan BUMN memberikan bantuan sosial kepada korban terdampak banjir di Kecamatan Sembakung, Kabupaten Nunukan, Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara).

Ketua Yayasan BUMN, Harjawan Balaningrath menyampaikan bantuan ini rencananya akan disalurkan pada Jumat 22 Januari 2021 dan telah berkoordinasi dengan BPBD Pemprov Kaltara.

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
2018 votes

“Kami datang dan langsung untuk menyerahkan bantuan ini (secara) simbolis berupa 2 ton beras, 500 kilogram gula, mie instan kurang lebih ada 200 dus dan kami sengaja bawa juga masker 3000 pcs lalu ada APD yang diperlukan dalam penanganan ini. Sehingga besok akan kita bawa melalui laut,” ujar Ketua Yayasan BUMN, Harjawan Balaningrath kepada benuanta.co.id, Kamis (21/1/2021).

Baca Juga :  Jelang Pilkada, Kabinda Kaltara Beberkan Potensi Besar Hoaks

Sedangkan bantuan obat-obatan terhadap korban terdampak banjir, Hariawan menyebut akan lebih dulu berkoordinasi dengan rumah sakit terdekat yang dimiliki BUMN, dalam hal ini Rumah Sakit Pertamina Tarakan. “Apabila membutuhkan obat-obat kami akan salurkan,” katanya.

Lantaran daerah yang akan dikunjungi memiliki medan tempuh yang cukup sulit. Yayasan BUMN juga memberikan bantuan Rp 100 juta sebagai operasional kepada BPBD sebagai mobilitas pengiriman seluruh bantuan itu dapat menjangkau lokasi.

Baca Juga :  Sosek Malindo Bertujuan Meningkatkan Taraf Hidup Masyarakat di Wilayah Perbatasan

“Bantuan ini bukan semata-mata memberikan uang tunai, tetapi ini hanya bisa memberikan bantuan ini ke pedalaman. Sebab kita tahu transportasinya akan sulit,” tandasnya.

Sementara itu, Kepala Badan Penanggulangan dan Bencana (BPBD) Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara, Andi Santiaji mengapresiasi bantuan dari Yayasan BUMN kepada masyarakat di Kaltara khususnya warga wilayah Kecamatan Sembakung Kabupaten Nunukan.

Baca Juga :  Arus Balik Pelabuhan Malundung Berakhir 23 April

“Kami ucapkan banyak terima kasih kepada Ketua Yayasan BUMN yang datang ke Kaltara bahkan ketua yayasan akan mendatangi langsung lokasi bencana di Sembakung (Jumat). Bantuan yang disalurkan ini akan kami distribusikan kepada masyarakat terdampak di Sembakung,” pungkasnya.(*)

Reporter : Yogi Wibawa
Editor : Ramli

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *