Melonjak, 258 Karyawan PT MIP di Sembakung Terkonfirmasi Covid-19

NUNUKAN – Sebanyak 258 orang tambahan terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Nunukan, 1 orang di antaranya meninggal dunia. Ratusan konfirmasi positif tersebut berasal dari perusahaan tambang PT. Mandiri Inti Perkasa (MIP) yang terletak di Sembakung, Senin 28 Desember 2020.

Juru Bicara Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Nunukan, Aris Suyono mengatakan, berdasarkan laporan dari PT. MIP, sepanjang 1-17 Desember, terjadi peningkatan kunjungan klinik dengan gejala Covid. Seperti ispa, nyeri badan, nyeri sendi. Kemudian mengirimkan sebanyak 113 orang menjalani pemeriksaan PCR di RSUD Tarakan dan didapatkan hasil 56 orang positif yang tercatat di Tarakan.

“Atas kondisi tersebut, kemudian perusahaan bekerjasama dengan RS Pertamedika melakukan Swab massal di lokasi terhadap 347 karyawan pada tanggal 23 Desember 2020. Pada tanggal 27 Desember 2020 hasil keluar dan dinyatakan 202 karyawan terkonfirmasi positif Covid-19 dan saat ini semua yang positif menjalani karantina di lokasi perusahaan,” kata Aris Suyono.

Baca Juga :  Uji Sampel Pangan di Pasar Inhutani, Sayuran Asal Malaysia Positif Residu Pestisida

Sehingga total dari dua hasil pemeriksaan tersebut, yakni yang sebelumnya sebanyak 56 karyawan, kemudian hari ini ditambah 202 karyawan, maka total seluruhnya menjadi 258 kasus positif.

Berdasarkan kasus itu, Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Nunukan mengimbau, dengan semakin bertambahnya kasus konfirmasi positif di Nunukan, diharapkan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Nunukan untuk meningkatkan kewaspadaan dan selalu mematuhi protokol kesehatan.

Baca Juga :  Bupati Nunukan Ajak Segera Bayar Zakat, Bisa Cepat Disalurkan

Tidak melakukan aktivitas atau kegiatan yang menyebabkan kerumunan massa. Mengurangi kegiatan dan aktivitas di luar rumah dan hindari bepergian keluar Nunukan kecuali dalam kondisi darurat.

Selalu menjaga kesehatan dengan senantiasa menjaga pola hidup bersih dan sehat, istirahat yang cukup, olah raga rutin dan konsumsi gizi seimbang. Menghubungi puskesmas terdekat apabila ada keluarga atau anggota keluarga yang sakit dengan gejala covid-19.(*)

 

Reporter: Darmawan
Editor : M. Yanudin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *