Wujudkan Pilkada Bermartabat, Kapolda Kaltara Gelar Ramah Tamah Bersama Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur

TANJUNG SELOR – Tahapan pilkada telah memasuki masa tenang. Dengan inisiasi Kapolda Kaltara, Irjen. Pol. Drs. Bambang Kristiyono, M.Hum, menggelar acara analisa dan evaluasi dalam rangka pengamanan kampanye dan antisipasi kerawanan Kamtibmas pada tahap masa tenang dan pemungutan suara Pilkada serentak tahun 2020.

Selain itu, kegiatan ini juga sebagai forum ramah tamah dengan

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
1590 votes

Paslon gubernur dan wakil gubernur Kaltara, Sabtu (5/12/2020).

Acara ini juga dihadiri Pjs. Gubernur Kaltara Dr. H. Teguh Setyabudi, M.Pd, Danrem 092/MRL Brigjen. TNI Suratno,S.I.P dan unsur Forkompimda Provinsi Kaltara, yang digelar di Ruang Lensa Polda Kaltara dan tepat dimulai pada pukul 20.00 Wita.

Baca Juga :  Ramp Check Speedboat Baru Dilakukan di Dua Daerah

Dalam kesempatan ini, Kapolda Kaltara menyampaikan terima kasih kepada para undangan. Di mana tujuan dari acara ramah tamah ini untuk lebih mempererat tali silaturahmi Forkompimda Kaltara dengan para paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltara.

“Pada tahapan kampanye yang dimulai 26 September 2020 dan berakhir 5 Desember 2020 kemarin, atau selama 71 hari, telah menyita energi kita bersama, baik waktu dan tenaga untuk terwujudnya penyelenggaraan tahapan kampanye yang lancar, kondusif serta aman dari peningkatan penyebaran Covid-19,” terang Kapolda.

Baca Juga :  Sidak Takjil hingga Produk Tanpa Izin Edar Sasar Pasar dan Ritel di Bulungan  

Di akhir sambutannya, Kapolda Kaltara berpesan kepada seluruh Paslon untuk dapat menjalankan Pilkada yang bermartabat dan berpolitik santun, serta mampu mengendalikan para pendukung dan tim suksesnya untuk tidak melakukan politik uang, menggunakan isu sara, adu domba antara golongan/masyarakat dan tidak melakukan hoaks.

Kapolda Kaltara juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi tingginya kepada Pjs Gubernur Kaltara karena dalam kurun waktu 2,5 bulan telah bekerjasama dalam mewujudkan kamtibmas yang aman dan kondusif, terlebih pada tahapan kampanye para paslon.

Baca Juga :  Ramp Check Speedboat Baru Dilakukan di Dua Daerah

Kapolda Kaltara juga mengucapkan selamat jalan dan bertugas kembali ke Jakarta, karena masa jabatan Pjs. Gubernur Kaltara berakhir hari ini tepat pukul 00.00 Wita.(*)

Sumber: Bid Humas Polda Kaltara/Tribratanews
Editor: M. Yanudin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *