Kebakaran di Selumit, Diduga Api Berasal Dari Korsleting Listrik

TARAKAN – Meskipun kepolisian belum mengeluarkan pernyataan penyebab kebakaran di RT 11 Jalan Hang Tuah Kelurahan Selumit pada Senin pagi (28/09), dugaan sementara penyebab kebakaran akibat korsleting listrik.

Hal itu dikatakan Ketua RT 11 Ahmad Sofyan. Menurutnya, terdapat kabel yang memancarkan api saat kejadian. Warga tidak berani mendekat karena kabel yang menyala.

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
1587 votes

Sedangkan di bangunan yang diketahui milik Muhammad Ali, api membesar melalui atas plafonnya. Terus membesar hingga menghanguskan bangunan dan isinya. Selain itu, tiga bangunan di sisi bangunan M. Ali juga terdampak.

Baca Juga :  Disnakertrans Tarakan Buka Posko Pengaduan Masalah THR

“Awalnya dari belakang minimarket, api dari atas plafon kemungkinan karena listrik, warga tidak berani dekat karena ada listrik diujung kabel itu,” ungkap Sofyan kepada wartawan.

Terpisah, pemilik bangunan M. Ali menerangkan api mulai membesar dari belakang bangunan yang ia jadikan minimarket.

“Saya asik bersih-bersih di depan habis hujan tadi malam kan. Begitu saya masuk ke dalam toko sudah membesar api,” ujarnya.

Baca Juga :  DKP Kaltara Tes Kandungan Formalin pada Ikan di Tiga Pasar Tradisional Tarakan

Sebanyak 28 komputer di warnet milik Ali habis hangus terbakar. Barang jualannya pun habis. Ia memperkirakan kerugian materi hingga Rp 1 M.

“Toko baru saya isi lengkap, mau 100 juta itu, semua habis terbakar,” terangnya.(*)

Reporter: Ramli

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *