Berikan Kuota Gratis ke 1.700 Mahasiswa, Paslon ZIYAP Banjir Doa Jadi Pemimpin Kaltara 2020

TARAKAN – Beragam ucapan terima kasih disampaikan oleh Mahasiswa Baru (Maba) kepada Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltara 2020 nomor urut 3, Drs. Zainal A. Paliwang SH M.Hum dan Dr. Yansen TP M.Si (ZIYAP) yang telah memberikan bantuan kuota internet gratis kepada 1.700 Maba di wilayah Kaltara.

“Terima kasih banyak Bapak Zainal A Paliwang dan Bapak Yansen TP yang telah memberikan bantuan kuota gratis untuk kami, semoga Pak Zainal dan Pak Yansen sehat selalu dan menjadi pemimpin Kaltara selanjutnya,” ujar Stefanus Lilit, Maba Asal Long Dian, Kabupaten Bulungan kepada benuanta.co.id, Sabtu (26/9/2020).

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
1578 votes

Baca Juga: Peduli Pendidikan, Milenial ZIYAP Bagi-Bagi Kuota Internet Gratis kepada Mahasiswa Baru se-Kaltara

Senada dengan Stefanus, salah satu Maba asal Tana Lia, Kabupaten Tana Tidung yang juga menerima kuota gratis dari program Milenial ZIYAP Kaltara, yakni Lala Sagita yang mengaku senang dengan bantuan tersebut yang akan digunakanya untuk melakukan pembelajaran secara daring selama masa pandemi ini.

Baca Juga :  Satreskrim Lanjutkan Pemeriksaan Saksi Kecelakaan Kerja di PT PRI

“Tentunya sangat bermanfaat dan memang sangat kami butuhkan dalam kondisi seperti ini (Covid-19). Terima kasih Pak Zainal dan Pak Yansen, semoga bapak berdua sehat selalu dan menjadi pemimpin Kaltara 2020, dan kita berharap bapak selalu perhatian terhadap generasi milenial sampai menjadi Gubernur nanti,” katanya.

Koordinator Milenial ZIYAP Kaltara, Dedy menjelaskan, pembagian kuota gratis kepada mahasiswa baru ini berdasarkan database yang diterima dari Kabupaten Nunukan, Kabupaten Bulungan, Kabupaten Tana Tidung, Kabupaten Malinau dan Kota Tarakan. Dengan jumlah sebanyak 1.700 mahasiswa.

Baca Juga :  Gubernur Kaltara: THR Lebaran Harus Cair Tepat Waktu

“Dari total 1.700 maba, dalam tahap yang pertama sudah terverifikasi sebanyak 600 maba dan telah didistribusikan,” sebutnya.

Dalam pembagian kuota internet gratis, karena dari provider Simpatindo menyatakan setiap nomor memiliki promo yang berbeda, sehingga kisaran kuota yang didistribusikan kepada maba berkisar 7 hingga 9 GB gratis.

“Jumlah 600 nomor masih tahap awal, InsyaAllah ada dua tahap. Tahap kedua akan dilaunchingkan hari ini 26 September 2020, bersamaan dengan kedatangan Zainal A Paliwang di Tarakan,” terangnya.

Baca Juga :  Baznas Kaltara Siapkan 18 Ton Beras untuk Mustahik

“Sumber dana kuota gratis berasal dari tim pemenangan ZIYAP dan juga Yansen TP. Kami berharap, biar maba bisa terbantu dalam masa pengenalan kampus atau PK2MB, karena sebagian besar PK2MB dilakukan secara online, selain itu bisa membantu kegiatan perkuliahan lainnya yang memakai pulsa data,” tutupnya.(*)

 

Reporter : Yogi Wibawa

Editor : M. Yanudin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 komentar

  1. Bagus pak programnya, tapi menurut sy lebih bagus pembagian wifi di masjid, musola, tempat membaca dan tempat2 umum lainya agar anak pelajar dan mahasiswa lebih banyak lagi yg bisa merasakan bantuan internet gratis.