6.000 Anggota HIMAS Kaltara akan All Out Menangkan ZIYAP, Amiruddin: Beliau (Zainal) adalah Orang Tua Kami

BULUNGAN – Sekertaris Jenderal (Sekjen) Himpunan Masyarakat Sinjai (HIMAS) Kabupaten Bulungan, Amiruddin menegaskan akan All Out memenangkan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltara, Drs. Zainal Arifin Paliwang, S.H., M.Hum dan Dr. Yansen Tipa Padan, M.Si (ZIYAP) dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kaltara 2020.

“Sesuai komitmen awal, InsyaAllah kami All Out. Bukan hanya di Bulungan, kami sudah mendapat imbauan DPP bagaimana mengakomodir teman-teman di Kaltara untuk memenangkan beliau (ZIYAP),” ujar Amiruddin kepada benuanta.co.id, Sabtu (26/9/2020).

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
2020 votes

Selain menilik pasangan yang mendapat nomor urut 3 di Pilgub Kaltara itu sebagai figur yang dikenal bagus dan sangat diharapkan memimpin masyarakat Kaltara priode 2020-2024, Amiruddin juga menerangkan, sosok Zainal A Paliwang juga merupakan orang tua bagi HIMAS di Kaltara.

Baca Juga :  BMKG Perkirakan Potensi Hujan Lebat Terjadi di Beberapa Wilayah di Kaltara

“Dia (Zainal) salah satu orang tua kami di HIMAS, salah satu pembina dan penasihat kami di situ. Jadi tidak ada alasan lain kecuali memenangkan beliau, itu pun kalau ada unsur di luar mengatakan ini itu, tentu itu di luar tanggung jawab HIMAS. Jadi mulai dari DPP sudah ada imbauan ke kami untuk memenangkan beliau di Kaltara,” terangnya.

Amiruddin juga menegaskan, setiap anggota memang harus taat terhadap imbauan atau instruksi yang dikeluarkan dari DPP. Apa lagi jika ada anggota HIMAS yang berbelok arah dan memberikan dukungan ke Paslon lain, kata dia, secara organisasi akan memberikan sanksi moril.

Baca Juga :  Sosek Malindo Bertujuan Meningkatkan Taraf Hidup Masyarakat di Wilayah Perbatasan

“Saya kira secara organisasi belum ada (sanksi lain), tetapi secara moril pasti ada. Karena dia meninggalkan orang tua, sebagaimana anak yang meninggalkan orang tua. Saya kira kita bisa menilai beliau. Mungkin sekiranya ini bukan orang tua kami sendiri kami tidak akan All Out, tetapi karena beliau adalah orang tua kami dan penggagas kami HIMAS di sini jadi harus All Out,” tegasnya.

Sedangkan jumlah anggota HIMAS yang bakal memenangkan ZIYAP juga tak main-main. Sebab berdasarkan data pemilih yang dimiliki setidaknya ada 6.000 lebih anggota HIMAS untuk wilayah Kaltara.

“6.000 orang lebih kisarannya, karena ada satu desa di Nunukan itu ada 80 persen orang Sinjai semua, begitu juga Desa Maspul Nunukan, Sungai Kuning hampir 70 atau 80 persen juga mendukung beliau,” imbuhnya.

Baca Juga :  Jelang Pilkada, Kabinda Kaltara Beberkan Potensi Besar Hoaks

Mengenai apakah program kerja nantinya akan mengikuti tim pemenangan, ia mengakui bahwa HIMAS juga sudah memiliki program sendiri yang bakal menjadi tajuk dalam memenangkan ZIYAP di pesta demokrasi 9 Desember 2020 mendatang.

“Kami juga memiliki data tersendiri dari orang-orang kami di bawah. Tinggal menunggu arahan beliau bagaimana memenangkan beliau, dan selama pandemi ini kita juga akan selalu patuh pada penerapan protokol kesehatan yang sudah dianjurkan. Karena memang kita harus menjaga kesehatan itu, biar bagaimana pun kemenangan kalau tidak sehat jadi tidak ada artinya kan,” tukasnya.(*)

 

Reporter : Yogi Wibawa
Editor : M. Yanudin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *