Polres Nunukan Imbau Secara Masif, Masyarakat Patuhi Protokol Kesehatan

NUNUKAN – Bertambahnya Pasien Covid-19 setiap hari dibeberapa Provinsi di Indonesi, serta Kabupaten kota yang masuk di zona merah. Sehingga hal itu akan menjadi tantangan bagi warga Indonesia untuk bersama- sama meningkatkan disiplin dalam mematuhi protokol kesehatan.

Kapolres Nunukan AKBP Syaiful Anwar SIK, melalui kasubbag Humas polres Nunukan IPTU Muhamad Karyadi, mengatakan masyarakat masih terlihat mengabaikan kedisplinan protokol kesehatan. Sehingga saat ini polres Nunukan beserta jajaran hingga tingkat Plpolsek untuk mensosialisasikan dalam berdaptasi di kehidupan baru bagi warga masyarakat Kabupaten Nunukan.

“Seperti yang dilaksanakan Jajaran Polsek Krayan di pemukiman masyarakat melaksanakan sosialisasi dan edukasi protokol kesehatan tentang kepatuhan kebijakan pemerintah dalam pencegahan penyebaran covid-19 dalam rangka memasuki tatanan kehidupan baru,” kata Karyadi, Kamis (16/7/2020).

Selain itu juga dilakukan penertiban kendaraan yang tidak menggunakan masker sehingga di himbau agar tetap wajib gunakan masker saat keluar rumah, dan petugas memberikan masker kepada pengendara sebanyak 100 lembar masker.

Baca Juga :  Dua PMI Kabur dari Malaysia, Ngakunya Gaji Tak Sesuai Perjanjian 

“Polres Nunukan melalui SatBinmas menuju adaptasi kehidupan baru kami membagikan sembako kepada 10 Warga yang belum tersentuh bantuan selama Covid-19,” jelasnya.

Dan juga dilakukan pembagian masker, dan edukasi, serta menyampaikan Ada 10 poin edukasi Protokol Kesehatan agar masyarakat setempat dapat mematuhinya.

Pertama wajib menggunakan Masker, kedua Jaga jarak 1-2 Meter ( Pysikal Distanching) ketiga Rajin cuci tangan

Baca Juga :  12 Kasus Karhutla Terjadi di Nunukan Selama 2 Bulan Terakhir

Keempat bila demam atau sakit segera berobat atau isolasi Mandiri, kelima Hindari kerumunan orang banyak

Keenam jaga kesehatan dengan makan – makanan bergizi, olah raga dan istirahat yang cukup, ke tujuh biasakan pola hidup sehat dan bersih

Kedelapan jangan mudah percaya dengan berita Hoak, Kesembilan Jangan Mudah panik, sepuluh ikuti Arahan pemerintah dan selalu beribadah kepada Tuhan yang Naga Esa.(*)

Reporter: Darmawan
Editor: Ramli

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *