Danrem 092 Maharajalila Akan Prioritaskan Putra Daerah Jadi Anggota TNI

TANJUNG SELOR – Kunjungan Danrem 092 Maharajalila, Brigjen TNI Suratno bersama Kapolda Kaltara Irjen Pol. Indrajit kembali dilanjutkan. Kali ini ke ujung Kabupaten Bulungan yakni Kecamatan Peso. Hal itu dalam rangka HUT Ke-62 Kodam VI Mulawarman.

“Kali ini silaturahmi kita lanjutkan ke Peso, masih sama dengan kegiatan kemarin yakni baksos dalam rangka HUT Kodam VI Mulawarman,” ungkap Danrem 092 Maharajalila Brigjen TNI Suratno kepada benuanta.co.id, Selasa 14 Juli 2020.

Dalam kunkernya yang hanya beberapa jam itu, masyarakat Peso meminta perhatian, khususnya generasi muda untuk diprioritaskan menjadi anggota TNI Polri. Dirinya pun mengiyakan untuk memperjuangkan putra daerah untuk mengabdi untuk bangsa dan negara.

“Untuk penerimaan prajurit baru, ada kebijakan dari pimpinan akan ada zonasi. Artinya masing-masing daerah sudah ditentukan jumlah prajurit yang akan diterima calonnya,” jelasnya.

Baca Juga :  Ramp Check Speedboat Baru Dilakukan di Dua Daerah

Seperti Kodim 0903 Tanjung Selor, akan diperintahkan kepada setiap Babinsa untuk menyiapkan calon dari pemuda yang berminat menjadi anggota TNI. Calon prajurit ini untuk dilatih dari fisik dan kesehatannya.

“Jadi siap saat berkompetisi dengan orang lain dari daerah lain. Khususnya warga lokal ini dari pimpinan sudah menyampaikan memaklumi jika ada kekurangan,” ucapnya.

Baca Juga :  Sidak Takjil hingga Produk Tanpa Izin Edar Sasar Pasar dan Ritel di Bulungan  

Suratno menambahkan, pendaftaran calon prajurit TNI ini dilaksanakan di masing-masing Kodim. Karena Korem 092 Maharajalila belum memiliki perangkat untuk melaksanakan seleksi, maka dititipkan ke Kodam VI Mulawarman.

“Berbeda dengan Korem 091 ASN di Samarinda dan Korem 101 Antasari di Banjarmasin sudah melaksanakannya sendiri. Karena sudah ada Ajen, kesehatan sudah ada,” pungkasnya. (*)

 

Reporter: Heri Muliadi

Editor: M. Yanudin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *