Warga Sebuku Mencari Udang di Seruyung Dilaporkan Menghilang

TARAKAN – Kantor Badan SAR Tarakan melaporkan, seorang pria bernama Azimain (29) dinyatakan hilang setelah tak kunjung pulang saat mencari udang di sungai Sebuku, Kabupaten Nunukan.

Kepala Kantor Basarnas Tarakan, Amiruddin.A.S.,S.Sos menjelaskan pada Minggu 5 Juli 2020, sekitar pukul 07.15 wita, Basarnas menerima informasi dari ibu Nilam (istri korban) yang menginfokan suaminya belum kembali sejak 3 hari yang lalu.

Baca Juga :  PKBM Lanuka Terus Fasilitas Hak Pendidikan WBP Lapas Nunukan 

“Telah terjadi Kondisi Membahayakan Manusia (KMM) pada 1 orang warga Sebuku, korban diduga hilang saat hendak mencari udang di Seruyung,” ujarnya kepada benuanta.co.id, Minggu 5 Juli 2020.

Dari keterangan istri korban, pada Kamis 2 Juli 2020 pukul 10.00 wita, Azimain bertolak mencari udang dari Sebuku ke Seruyung dengan cara nyetrum. Pada Sabtu 4 Juli 2020, sekitar pukul 10.47 wita, Azimain sempat menelpon istrinya untuk menanyakan kondisi pasang surut air di Sebuku.

Baca Juga :  Penertiban Pajak di Nunukan, 11 Pengendara Bayar di Tempat 

“Kemarin, sekitar pukul 17.00 wita kerabat korban bernama Anca mendapatkan perahu korban dalam keadaan masih utuh, namun korban tidak ditemukan hanya ada barang barang korban berhamburan di perahu,” jelasnya.

“Begitu selesai mendapatkan informasi, Basarnas segera mengerahkan unit untuk melakukan pencarian disekitar tempat Azimain dinyatakan hilang. Hingga saat ini Azimain masih dalam masa pencarian,” tutupnya.(*)

Baca Juga :  Sabu Masuk Desa Kian Meresahkan, Giliran Warga di Sebuku Digrebek Polisi

Data Korban :

Nama : Azimain
Umur : 29/L
Pekerjaan: swasta
Alamat: Desa pembelian gan kec.sebuku

Reporter : Matthew Gregori Nusa
Editor : Ramli

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *