Polda Kaltara Serahkan 5 Ton Beras untuk Dibagikan kepada Warga Terdampak Covid-19 di Tarakan

TARAKAN – Polda Kaltara kembali menyalurkan bantuan sembako jenis beras kepada masyarakat. Bantuan beras ini diserahkan melalui Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Kota Tarakan untuk kemudian membantu membagikan kepada warga kurang mampu yang terdampak covid-19.

Penyerahan beras ini dilakukan Ahad 7 Juni 2020 kemarin Kasat Binmas Polres Tarakan AKP Subarjo SH bersama Paur Sapras Polres Tarakan Iptu Hs Said serta anggota, yang langsung diterima Ketua KKSS Tarakan Ince A Rifai SH MH.

Disampaikan Kapolda Kaltara Irjen Pol. Drs. Indrajit SH, bantuan yang diserahkan itu sebanyak 50 ton beras dengan kemasan 5 kilogram sebanyak 1.000 sak. “Beras ini sampai Tarakan Ahad kemarin di Pelabuhan Tengkayu 1 dan langsung dilakukan pembongkaran,” terang Kapolda melalui Kabid Humas AKBP Berliando SIK.

Baca Juga :  Pj Wali Kota akan Evaluasi Tarif Masuk Pantai Ratu Intan

Sasaran penerima bantuan ini adalah masyarakat berpenghasilan rendah terdampak covid-19 yang selama ini belum tersentuh bantuan oleh pemerintah. yang selama ini belum menerima bantuan dari pemerintah.

“Jadi ini komitmen Polda Kaltara untuk terus melaksanakan bakti sosial dengan memberikan bantuan sembako kepada masyarakat di tengah situasi yang sulit saat ini akibat covid-19. Harapan kita semoga covid-19 segera selesai dan semua normal kembali,” tutur Berliando.(*)

Baca Juga :  Tak Bisa Pasang PJU di Depan Landasan, Pemkot Usahakan Cari Jalan Keluar 

Sumber: Bid Humas Polda Kaltara
Editor : M. Yanudin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *