Ketua MUI Kaltara Meminta Imam Jumat Mengerjakan Qunut Nazilah

TARAKAN – Ketua MAjelis Ulama Indonesia (MUI) Kaltara K.H. Zainuddin Dalila mengajak seluruh Imam Masjid Jumat mengerjakan Qunut Nazilah, Jumat (20/3/2020).

“Mohon kepada siapa saja yang jadi Imam Jumat hari ini, Jumat 20 Maret 2020 agar melaksanakan Qunut Nazilah,” sebutnya melalui pesan singkat yang diterima benuanta.co.id.

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
1554 votes

Qunut Nazilah ini dimaksudkan untuk berdoa agar terhindar dari wabah Virus Corona (Covid-19) yang belakangan ini merebak di Indonesia.

Baca Juga :  Dishub Kaltara Lakukan Ramp Check 55 Armada di Pelabuhan Tengkayu I

“Doakan agar Masyarakat Kaltara dilindungi dan diselamatkan Allah dari wabah penyakit yang lagi marak saat ini. Semoga Allah mengabulkan doa kita Aamiin,” ungkapnya KH Zainuddin Dalila.

Qunut Nazilah yakni bacaan doa yang juga diajarkan oleh Nabi Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wasallam, dibaca setelah ruku pada rakaat terakhir dalam shalat.

Qunut Nazilah dikerjakan saat ada peristiwa penindasan yang menimpa kaum Muslimin, dengan tujuan untuk menyingkirkan atau melenyapkan penganiayaan musuh, atau untuk menyingkirkan bala bencana. Sehingga Qunut Nazilah juga bisa dikerjakan saat situasi Covid-19 yang merebak belakangan ini. (*)

Baca Juga :  Satreskrim Lanjutkan Pemeriksaan Saksi Kecelakaan Kerja di PT PRI

Reporter : Nicky Saputra
Editor: M. Yanudin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *