DPRD Ajak Masyarakat Bersama-sama Perangi Covid-19

NUNUKAN – Atas merebaknya Novel Coronavirus (COVID-19), pemerintah Malaysian membuka kembali Lockdown pelabuhan internasional selama dua hari, terhitung sejak 19 hingga 20 Maret 2020. Sehingga warga negara Indonesia (WNI)  yang berada di Sabah Malaysia yang ingin pulang ke tanah air dapat memanfaatkan kesempatan tersebut. Begitu juga WNA Malaysia yang berada di Nunukan bisa kembali.

Selanjutnya pada tanggal 21 Maret 2020, pelabuhan akan kembali ditutup hingga akhir bulan Maret 2020. Anggota DPRD Nunukan H. Dani Iskandar mengatakan, hal itu merupakan salah satu keputusan antar negara. Yang mana setiap negara memiliki keputusan tersendiri untuk kemasyarakatan.

“Kita sebagai masyarakat tentu melihat kondisi permasalahan yang ada saat ini, yang kita mau itu keseriusan pemerintah, yang mana ketika di Lockdown oleh pemerintah Malaysian akan berdampak di kebutuhan pokok kita, akan berkurang di wilayah perbatasan. Mudah-mudahan ada solusi dari pemerintah,” kata H. Dani, kepada benuanta.co.id, Kamis (19/3/2020).

Baca Juga :  BP3MI Kaltara Fasilitasi Pemulangan PMI Bermasalah ke Daerah Asal

Ia juga berharap kepada Ketua DPRD Nunukan untuk dapat membicarakan hal ini kepada Bupati Nunukan untuk mencari solusi dari hal ini. “Mari kita sama-sama bersatu untuk memerangi penyebaran Novel Coronavirus (Covid-19),” Jelasnya.

Sementara itu, pemerintah tidak tinggal diam melihat kondisi saat ini dengan merebaknya Covid-19 yang ada di Indonesia. Pemerintah terus berupaya mencari solusi untuk dapat mengantisipasi hal itu dan bersinergi dengan pihak terkait. Masyarakat juga harus ikut berperan untuk bersatu melakukan pencegahan penyebaran Covid-19.

Baca Juga :  12 Kasus Karhutla Terjadi di Nunukan Selama 2 Bulan Terakhir

“Mari kita berdoa dan berzikir agar di Kalimantan Utara khususnya di kabupaten Nunukan tidak ada penyebaran Covid-19. Mari bersama-sama bergandengan tangan untuk memerangi hal itu,” imbuhan. (*)

Reporter: darmawan

Editor: M. Yanudin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *